7 Olahan Makanan dari Tomat, Lezat dan Menyehatkan
TABLOIDBINTANG.COM - Tomat merupakan bahan makanan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Biasanya tomat akan digunakan sebagai bahan pelengkap makanan untuk menghasilkan rasa yang lezat dan juga menggugah selera makanan.
Secara umum, tomat memang digunakan sebagai bahan tambahan dalam masakan. Namun, tahukah Anda bahwa tomat juga bisa digunakan sebagai bahan baku untuk menghasilkan makanan yang lezat dan menyehatkan juga. Adapun olahan makanan yang menggunakan bahan dasar tomat sebagai berikut:
1. Creamy Tomato Soup
Cream soup tidak selalu menggunakan daging ayam atau jagung untuk bahan dasarnya. Ternyata, Anda juga menggunakan tomat sebagai bahan utamanya. Creamy soup ini bisa Anda jadikan makanan pendamping untuk roti panggang.
Jika ditanyakan bagaimana rasanya? Rasa dari creamy tomato soup ini asam segar, serta akan berpadu dengan rasa gurih dari roti panggang. Sehingga akan menghasilkan kombinasi citarasa yang bisa membuat Anda ketagihan.
2. Stuffed Baked Tomato
Seperti namanya, olahan tomat panggang ini biasanya diisi dengan nasi dan juga daging giling serta bumbu tambahan seperti peterseli, daun mint, minyak zaitun, bawang merah, garam dan juga lada hitam.
Umumnya, stuffed baked tomato ini dimakan bersama dengan saus dan juga daun selada. Makanan yang lezat dan menyehatkan ini bisa Anda jadikan camilan saat sedang berkumpul bersama keluarga.
3. Tomato Salad
Tomato salad bisa Anda jadikan pilihan lain ketika Anda sedang bosan dengan salad yang berisikan berbagai jenis sayuran. Untuk cara membuatnya sendiri juga sangat praktis.
Dimana, Anda hanya perlu memasukkan tomat yang sudah di potong-potong ke dalam mangkok. Kemudian siram dengan cuka atau minyak zaitun dengan tambahan sedikit lada dan garam.
Untuk menambah citarasa gurih, Anda bisa menambahkan keju mozarella atau daging panggang yang sudah dibentuk bola-bola berukuran kecil.
4. Tomat Tart
Menu berikutnya sangat cocok buat Anda yang menyukai kue tart. Sebab, kue tart ini sangat unik karena menggunakan toping berupa tomat. Untuk cara pembuatannya sama persis dengan kue tart pada umumnya.
Yang membedakan hanya topingnya saja menggunakan tomat hijau, tomat merah, tomat kuning, cream cheese dan juga bumbu tambahan lainnya. Selain itu, jangan lupa menaburkan daun basil dan parsley di atasnya.
5. Tomato Curry
Tomato curry adalah hidangan makanan lezat yang populer di India. Rasa dari tomato curry ini akan semakin gurih dengan menambahkan beberapa rempah-rempah sebagai bumbu tambahannya.
Hidangan makanan ini bisa Anda sajikan bersama kue bawang, roti panggang, daging atau nasi. Serta bisa Anda gunakan sebagai menu makanan kapan saja.
6. Saus Tomat
Olahan makanan ini sangat mudah untuk dijumpai. Sesuai dengan namanya, saus ini menggunakan tomat sebagai bahan dasarnya. Sekedar informasi, saus tomat mempunyai citarasa pure tomat yang segar. Selain itu jika ditambahkan cabe akan menghasilkan rasa saus tomat yang pedas.
7. Jus Tomat
Olahan dasar yang umum dari tomat yang lainnya adalah jus tomat dengan citarasa lezat dan menyehatkan. Cara mengolahnya sendiri cukup simpel, Anda hanya perlu memblendernya dengan tambahan susu, sedikit gula dan air es. Jika Anda menginginkan rasa yang lebih lezat lagi, jangan gunakan susu dan gula saat memblendernya. Kemudian saring sebelum disajikan.
Itu dia tujuh olahan makanan dan minuman dari bahan dasar tomat yang lezat dan menyehatkan. Nah, buat Anda yang sedang mencari buah tomat dengan kondisi yang masih segar, TaniHub bisa menjadi solusi yang paling tepat. Sebab, TaniHub menawarkan berbagai buah hasil panen petani Indonesia yang masih segar dengan kualitas terbaik.